Nasional

Bupati Probolinggo dan 8 Orang Yang Terjaring OTT Masih Jalani Pemeriksaan di Polda Jatim

AMEG– Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nurul Ghufron membenarkan bahwa KPK telah melakukan OTT (Operasi Tangkap Tangan) di Probolinggo.

Sumber ameg.id di Polda Jatim membenarkan bahwa pihak yang terjaring OTT telah diperiksa penyidik KPK di salah satu ruangan yang ada di Mapolda Jatim.

“Saat ini masih istirahat,” kata petugas kepolisian yang tidak mau disebut namanya.

Baca Juga

Ia mengatakan, di ruang penyidik Polda Jatim sifatnya hanya pemeriksaan sementara. Setelah itu petugas KPK dan pihak yang terjaring OTT dibawa ke Jakarta.

Petugas internal Polda Jatim enggan menjelaskan siapa saja yang diamankan oleh KPK. Pihak kepolisian hanya melakukan pengamanan dan pengawalan terhadap sejumlah petugas KPK.

Plt juru bicara Ali Fikri membenarkan OTT tersebut. Dia menyampaikan, informasi terkait OTT itu akan disampaikan dalam waktu dekat.

“Benar, informasi yang kami terima, tim KPK melakukan tangkap tangan terhadap beberapa pihak yang diduga sebagai pelaku tindak pidana korupsi di wilayah Jawa Timur,” kata Ali Fikri melalui pesan singkat yang diterima ameg.id, Senin (30/8) pagi ini.

Hasan Aminuddin (Foto: Istimewa)

Mengenai kasus selengkapnya, siapa saja yang ditangkap dan barang bukti apa yang diamankan, saat ini belum bisa kami sampaikan.

“Tim masih bekerja, dan perkembangannya nanti kami pastikan akan kami sampaikan lebih lanjut.” kata Fikri diakhir pesan singkatnya.

Dalam OTT dimulai Minggu (29/8) malam sampai Senin dini hari, KPK mengamankan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari beserta suaminya Hasan Aminuddin, yang juga anggota DPR-RI.

Puput dan suaminya diamankan Senin (30/8) pukul 02.00 WIB, di rumah pribadi di Jalan Raya Ahmad Yani, Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo. Dalam penangkapan itu, turut pula 8 orang diamankan.

Kasus yang menjerat keduanya diduga soal jual beli jabatan dan beberapa proyek vital nasional.

Puput Tantriana menjabat sebagai Bupati Probolinggo periode kedua sejak 2013. Dia menggantikan suaminya Hasan Aminuddin pada pilkada langsung 2013.

Sementara, Hasan Aminudin merupakan politikus NasDem yang saat ini menempati posisi di DPR-RI. Sebelum melangkah ke Senayan, Hasan merupakan Bupati Probolinggo dua periode. (*)


Editor : Sugeng Irawan
Publisher : Rizal Prayugo
Sumber : -

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button