Bulutangkis

Greysia/Apriyani Jaga Peluang Emas Olimpiade Tokyo

AMEG – Peluang emas bagi Indonesia. Datang dari ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Mereka sukses maju ke Final Olimpiade Tokyo 2020. Usai menyudahi perlawanan wakil Korea Selatan Le So Hee/Shin Seung Chan. 

Bermain di Musashino Forest Plaza, Tokyo, Sabtu (31/7/2021) pagi WIB tadi. 

Greysia/Apriyani mengalahkan lawannya dua gim langsung, 21-19, 21-17. Rekor pertemuan mereka memang lebih unggul atas lawannya itu. Dari tujuh pertemuan sebelumnya, mereka meraih lima kemenangan atas ganda Korea Selatan itu. 

Baca Juga

Permainan ketat tersaji sejak awal laga. Kedua pasangan terlibat kejar mengejar angka, tapi sayang pasangan Indonesia harus tertinggal 8-11 di interval pertama. 

Selepas jeda, permainan Greysia/Apriyani membaik. Wakil Indonesia itu mampu memperoleh lima angka beruntun untuk membalikkan keadaan menjadi 13-11. 

Pukulan-pukulan keras dari pasangan Indonesia kerap menyulitkan Lee/Shin. Perolehan poin ketat masih disajikan kedua pasangan hingga skor 15-15. 

Rally panjang sering diperlihatkan kedua pasangan. Tapi berkat pertahanan kuat wakil Indonesia itu, mampu menutup set pertama dengan kemenangan 21-19. 

Masuk gim kedua, kembali terlibat permainan ketat. Hingga kedudukan 5-5.  Namun, lagi-lagi pasangan Indonesia harus tertinggal 9-11 di interval game kedua.

Setelah istirahat, pasangan Indonesia langsung tampil ngotot mengejar ketinggalan. Hasilnya, mampu menyamakan skor ganda Korea Selatan menjadi 11-11. Mereka banyak mencecar pemain Korea Selatan Lee So Hee yang mulai terlihat kelelahan di pertandingan ini.

Tapi sang lawan masih mampu mengimbangi skor pasangan Indonesia hingga 14-14. Permainan tak kenal lelah yang diperagakan, akhirnya membuahkan kemenangan di set kedua dengan skor 21-17. 

Dengan hasil ini, Greysia/Apriyani berhak maju ke Final Olimpiade Tokyo dan akan menghadapi pemenang antara Kim So-hyeong/Kong-Hee-yong (Korea Selatan) lawan Cheng Qingchen/Jia Yifan (China).

Selain Greysia/Apriyani, Indonesia masih memiliki dua wakil cabang olahraga bulu tangkis yang berjuang di Tokyo 2020
Anthony Sinisuka Ginting yang sudah ditunggu wakil Denmark Anders Antonsen di perempat final tunggal putra pada 10.20 WIB. Kemudian ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang bakal berjuang merebut medali perunggu lawan ganda Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik pada 17.40 WIB.(*)


Editor : Yanuar Triwahyudi
Publisher : Rizal Prayugo
Sumber : JPNN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button