AMEG – Pangeran Harry resmi menjadi ayah dua anak. Meghan Markle, sang istri, telah melahirkan buah hati kedua mereka Jumat lalu (4/6). Jenis kelaminnya perempuan. Dia diberi nama Lilibet ’’Lili’’ Diana Mountbatten-Windsor. Lili lahir pada pukul 11.40 pagi di Santa Barbara Cottage Hospital, Santa Barbara, California.

’’Berat dia 3,2 kilogram. Baik ibu maupun anak dalam kondisi sangat sehat,’’ begitu pernyataan resmi pasangan bergelar Duke dan Duchess of Sussex tersebut, pada Minggu malam lalu (kemarin dini hari WIB, Red)

Kelahiran Lili membuat seluruh keluarga kerajaan bersuka cita. Setidaknya dari pernyataan yang dirilis Istana Buckingham kemarin. Ratu Elizabeth mengirim ucapan selamat buat sang cucu. Demikian pula ayah Harry, Pangeran Charles, beserta istrinya, The Duchess of Cornwall.

Baca Juga

Dalam pernyataan terpisah, kakak Harry, Pangeran William dan Kate Middleton, juga memberikan selamat. ’’Kami semua gembira mendengar berita kedatangan Baby Lili. Selamat buat Harry, Meghan, dan Archie,’’ begitu kata juru bicara mereka. Archie adalah anak sulung Harry dan Meghan. Yang kini berusia 2 tahun.

Kehangatan itu seolah menghapus perseteruan keluarga kerajaan Inggris dengan Harry dan Meghan. Yang sudah membuat malu gara-gara wawancara dengan Oprah Winfrey. Mereka—terutama Charles dan William—sempat marah besar. Lantaran Meghan mengungkapkan hal-hal yang mereka anggap tidak pantas jadi konsumsi publik.

Ketiganya baru berbaikan setelah Harry pulang ke Inggris April lalu. Saat menghadiri pemakaman kakeknya, Pangeran Philip.

Harry dan Meghan memutuskan untuk memberi nama anak mereka Lilibet Diana. Yang diambil dari nama kakek dan ibu Harry. Yakni Ratu Elizabeth dan Putri Diana.

’’Lilibet adalah nama panggilan yang diberikan keluarga buat Yang Mulia Ratu Elizabeth. Sedangkan nama tengah dia sudah pasti diambil dari ibu Harry. Untuk menghormati Putri Diana, Princess of Wales,’’ kata juru bicara Harry. Selamat ya. Semoga akur terus… (*)

Retna Christa

Recent Posts

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

Real Count Sirekap Dihentikan, Sudirman Said Menilai Pemilu 2024 Bermasalah

AMEG.ID, Indonesia - Co Kapten Timnas Pemenang Anies-Muhaimin Sudirman Said menyebut penghentian tayangan real count…

7 bulan ago

Aksi Massa Dukung Proses Hukum Soal Dugaan Korupsi Ganjar Pranowo

AMEG.ID, Indonesia - Massa yang merupakan aliansi masyarakat Jawa Tengah menggelar aksi di depan kantor…

7 bulan ago

Dindik Jatim Bekali Ratusan Guru untuk Hadapi Era Digital

AMEG.ID, Jawa Timur - Dinas Pendidikan Jawa Timur membekali ratusan guru untuk siap menghadapi tantangan…

7 bulan ago

This website uses cookies.