Nasional

Wow Dana Haji Dipakai Infrastruktur, Rizal Ramli: Hayo Ngaku Siapa Yang Tandatangan?

AMEG – Ekonom senior dan mantan menteri di era Presiden SBY, Dr. Ir. Rizal Ramli, MA.  menanggapi sebuah video yang mengungkap pembatalan jamaah Haji dari Indonesia tahun 2021, sedangkan dana haji  telah digunakan infrastruktur. 

Hayoo ngaku siapa yang tanda angan dana haji bisa dipakai untuk infrastruktur? Sudah rame, pada sembunyi deh,  kebiasaan lempar batu, sembunyi tangan,” kata Rizal melalui akun Twitter miliknya @RamliRizal  yang diposting pukul 10.03 WIB, Minggu (6/6/2021) tadi pagi.

Batalnya pemberangkatan haji 2021 ini,  menyebabkan para calon jamaah haji mulai ramai-ramai menarik uangnya sejak akhir pekan ini.

Baca Juga

Pembatalan secara resmi  ibadah haji 1442 H/2021 M, disampaikan langsung oleh Menteri Agama Yaqut Cholil.

Dalam konferensi pers di gedung Kemenag, Jakarta, Kamis (3/6/2021) dia mengatakan pihaknya menerbitkan Keputusan Menteri Agama Nomor 660 Tahun 2021.

Pemerintah melalui Kemenag menerbitkan Keputusan Menteri Agama Nomor 660 Tahun 2021 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji pada Pemberangkatan Ibadah Haji 1442 H/2021 M.

Pembatalan ini menimbulkan reaksi keras dari masyarakat. Utamanya karena hajinya dibatalkan, sedangkan dananya dipakai biaya infrastruktur di era Jokowi ini.

Atas pembatalan sepihak dari Pemerintah Indonesia ini, mendapat tanggapan dari Pemerintah Arab Saudi.

Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia, Esam Abid Altaghafi mengatakan negaranya menghargai keputusan Indonesia tersebut dan berdoa supaya urusan ibadah haji bisa dipermudah.(*)

Sugeng Irawan

Recent Posts

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

Real Count Sirekap Dihentikan, Sudirman Said Menilai Pemilu 2024 Bermasalah

AMEG.ID, Indonesia - Co Kapten Timnas Pemenang Anies-Muhaimin Sudirman Said menyebut penghentian tayangan real count…

7 bulan ago

Aksi Massa Dukung Proses Hukum Soal Dugaan Korupsi Ganjar Pranowo

AMEG.ID, Indonesia - Massa yang merupakan aliansi masyarakat Jawa Tengah menggelar aksi di depan kantor…

7 bulan ago

Dindik Jatim Bekali Ratusan Guru untuk Hadapi Era Digital

AMEG.ID, Jawa Timur - Dinas Pendidikan Jawa Timur membekali ratusan guru untuk siap menghadapi tantangan…

7 bulan ago

This website uses cookies.