911 Hot NewsNasional

Anggota DPR Dorong Ibu-Ibu Jalankan UMKM untuk Angkat Derajat Keluarga

AMEG.ID, Jakarta – Hari Ini (26/11) Anggota Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun mendorong para ibu-ibu maupun para istri untuk mencoba mengakses dana dari perusahaan BUMN, PT Permodalan Madani (PNM) yang memiliki program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar).

Melansir Detik, kata Misbakhun, PNM itu memberikan kesempatan kepada ibu-ibu selaku manajer keuangan rumah tangga untuk menjalankan UMKM. Tak hanya itu, ibu-ibu juga bisa memanfaatkan keberadaan BUMN tersebut untuk mengangkat ekonomi dan derajat keluarga.

Baca Juga

“Ini merupakan sebuah cita-cita dan harapan yang memberikan pemberdayaan kepada masyarakat kecil sehingga dapat tertolong ekonominya dan terangkat derajatnya,” ucap legislator Partai Golkar dari Daerah Pemilihan II Jatim itu.

Lebih lanjut Misbakhun mengatakan pemberdayaan yang diarahkan pada peningkatan kesejahteraan para ibu pelaku UMKM mampu menciptakan multiplier effect atau efek berganda bagi pembangunan sosial dan lingkungan. Oleh karena itu, Misbakhun mengharapkan para ibu nasabah PNM bisa naik kelas menjadi nasabah Kredit Usaha Rakyat (KUR). (ND-DL/DETIK)


Editor :
Publisher :
Sumber :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button