911 Hot NewsNasional

Ratusan Masyarakat Difabel Dapat Pelatihan dari Pemprov Jatim

AMEG.ID, Jawa Timur – Jumat (6/10) Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur menyebut ada 360 orang penyandang disabilitas mendapatkan program pelatihan startup, pendampingan rintisan usaha, memulai bisnis, hingga pemasaran produk.

Melansir Suara Surabaya, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan Pelatihan ini dilakukan untuk membangun ketahanan ekonomi bagi masyarakat yang memiliki keterbatasan. Tujuannya agar nantinya para disabilitas juga bisa go digital sesuai perkembangan teknologi.

Baca Juga

“Ini upaya untuk meningkatkan kesejahteraan saudara-saudara kita penyandang disabilitas. Dan harapannya usai pelatihan akan banyak pelaku start up dari penyandang disabilitas,” ungkapnya.


Selain itu pelatihan ini juga dilakukan di beberapa daerah seperti di Kabupaten Jember, Kota Pasuruan, Kabupaten Jombang, Ngawi, Kabupaten Madiun, Trenggalek, Tulungagung, Situbondo dan Banyuwangi. (YO-NY/SUARA SURABAYA)


Editor :
Publisher :
Sumber :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button