Regional

Bupati Bondowoso Resmi Polisikan Ketua DPRD

AMEG – Bupati Bondowoso, KH Salwa Arifin mengadukan Ketua DPRD Ahmad Dhafir ke polisi terkait ciutannya yang viral itu.

Pengaduan ini dilayangkan, Sabtu (12/3/2022) setelah somasi 2×24 jam yang disampaikan Sekretaris DPC PPP Bondowoso, Barri Sahlawi Zain tidak digubris Ahmad Dhafir.

Ciutan Ahmad Dhafir di video menjadi viral terkait dugaan jual beli jabatan di lingkungan Pemkab Bondowoso.

Baca Juga

Sahlawi mengaku terpaksa mengadukan Ahmad Dhafir yang juga kerua DPC PKB Bondowoso dengan tuduhan pencemaran nama baik dan nenyebarkan berita bohong.

Dalam pengaduannya dilengkapi barang bukti berupa video, berita, dan pernyataan Ahmad Dhafir.

Dijelaskan, bahwa Bupati Salwa Arifin telah menunjuk tiga kuasa hukum yakni, Husnus Sidqi, Edi Firman, dan Gigih Wijaksono.

“Kita sudah koordinasi. Dan itu opsional Bupati. Kalau Bupati mau menggunakan unsur pemerintahan atau unsur kuasa hukum pihak profesional, maksud saya di luar pemerintahan, itu hak Bupati,” jelasnya.

Kuasa Hukum Bupati Salwa, Husnus Sidqi mengaku, pengaduan terhadap Ahmad Dhafir telah lengkap legal standingnya.

“Semua melekat itu menurut saya, kita melaporkan namanya. Terlepas itu dari ketua dewan, atau ketua PKB. Itu lengkap kita sampaikan legal standingnya,” ungkapnya.

Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko, melalui Kasatreskrim AKP Agung Ari Bowo membenarkan telah menerima pengaduan tersebut. Selanjutnya akan dipelajari dan ditindak lanjuti.

“Sudah kami terima, selanjutnya akan dipelajari dan ditindak lanjuti,” pungkasnya. (*)

Pangistu

Recent Posts

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

{{ keyword }}

{{ text }} {{ links }}

4 bulan ago

Real Count Sirekap Dihentikan, Sudirman Said Menilai Pemilu 2024 Bermasalah

AMEG.ID, Indonesia - Co Kapten Timnas Pemenang Anies-Muhaimin Sudirman Said menyebut penghentian tayangan real count…

6 bulan ago

Aksi Massa Dukung Proses Hukum Soal Dugaan Korupsi Ganjar Pranowo

AMEG.ID, Indonesia - Massa yang merupakan aliansi masyarakat Jawa Tengah menggelar aksi di depan kantor…

6 bulan ago

Dindik Jatim Bekali Ratusan Guru untuk Hadapi Era Digital

AMEG.ID, Jawa Timur - Dinas Pendidikan Jawa Timur membekali ratusan guru untuk siap menghadapi tantangan…

6 bulan ago

This website uses cookies.