911 Hot NewsNasional

Distribusi Logistik Pemilu 2024 Sudah 90 Persen

AMEG.ID, Surabaya – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur – Choirul Anam memastikan, logistik utama seperti kotak suara, segel, tinta, dan alat alat coblos sudah tersedia di gudang-gudang KPU.

Melansir Celah.id, Namun, untuk produksi dan distribusi surat suara masih berlangsung. Produksi surat suara telah mencapai 50-60 persen, sementara distribusinya baru sekitar 25 persen. Tapi Anam menegaskan, semua logistik dijamin terpenuhi dan siap didistribusikan ke seluruh daerah di Jatim pada 15 Januari 2024.

Baca Juga

“Logistik yang masih berproses (produksi) adalah surat suara, sebagian mulai bergeser, sebagian masih berproses dan kami semua target maksimal 15 Januari 2024 sudah terkirim 100 persen di KPU Kabupaten/Kota,” ungkapnya.

Dia juga menjelaskan bahwa semua logistik ter-barcode dan bisa dipantau melalui Sistem Informasi Logistik (Silog) milik KPU. Dalam konteks distribusi, Anam menyoroti prioritas pengiriman logistik ke KPU Sumenep yang terdiri dari 126 kepulauan di sekitar Pulau Madura. Diketahui, Pemilu 2024 di Jatim terdapat Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 31.402.838 orang dengan 120.666 Tempat Pemungutan Suara (TPS). DPT Jatim terbesar kedua setelah Jawa Barat. (IC-BG/CELAH.ID)


Editor :
Publisher :
Sumber :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button