Israel Banjiri Terowongan Hamas Pakai Air Laut
AMEG.ID, Jakarta – The Times of Israel melaporkan Militer Israel mengklaim kalau mereka berhasil membanjiri terowongan Hamas di Gaza dengan menggunakan air laut.
Melansir CNN Indonesia, sebelumnya rencana Israel membanjiri terowongan di Gaza itu menjadi pembicaraan publik belakangan ini. Lebih lanjut, kalau Israel memompa air laut untuk membanjiri terowongan Hamas.
Diketahui juga, proses itu akan memakan waktu berminggu-minggu. Dan diduga terowongan itu digunakan Hamas menyembunyikan para sandera. Namun, kekhawatiran lain terkait dampak pompa ini bisa membahayakan pasokan air bersih di Gaza.
Israel telah mengerjakan pembangunan sistem pompa air di Gaza sejak pertengahan November lalu. Setidaknya, lima pompa dengan saluran sepanjang 1,6 kilometer di sisi utara kamp pengungsi Al Shati. (IC-MT/CNN INDONESIA)
Editor | : | |
Publisher | : | |
Sumber | : |