911 Hot NewsNasional

Penyebab Kebakaran Gunung Lawu Masih Diselidiki

AMEG.ID, Ngawi – Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Jatim Kombes Farman menyampaikan saat ini Polda Jatim telah mengerahkan anggotanya untuk melakukan penyelidikan kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Gunung Lawu.

“Kami memberikan asistensi penyelidikan (bantuan untuk Polres Ngawi dan Polres Magetan),” kata Farman saat dikonfirmasi.

Baca Juga

Melansir CNN Indonesia, Farman menyebut penyelidikan itu dilakukan untuk menggali dan mencari tahu apakah memang ada unsur kesengajaan dan pidana dibalik insiden karhutla Gunung Lawu.


Sebelumnya sejak Jumat (2/10) dilaporkan Gunung Lawu mengalami kebakaran hingga Kamis (5/10) kemarin dengan total lahan yang terbakar mencapai 1.250 hektare. BPBD Jawa Timur juga masih terus melakukan pemadaman melalui darat hingga udara dengan menggunakan water bombing. (IC-CNN INDONESIA)


Editor :
Publisher :
Sumber :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button