911 Hot NewsNasional

Ratusan BTS 4G Ditargetkan Berdiri Awal Tahun Depan

AMEG.ID, Jakarta – Kementerian Komunikasi dan Informatika menargetkan ada 613 Base Transceiver Station (BTS) 4G bisa berdiri di area yang memiliki kondisi tidak terduga secara geografis (area kahar) pada Januari 2024.

Mengutip CNN Indonesia, Wakil Menteri Kominfo Nezar Patria menyampaikan, saat ini pihaknya sedang mengejar target pembangunan BTS 4G. Lebih lanjut, Nezar juga menyebut ada opsi menggunakan satelit SATRIA-1 untuk menggantikan BTS di area kahar.

Baca Juga

“Tinggal yang kahar aja. Yang lain kan lebih kepada proses pembayaran aja. Sudah didirikan, tinggal pembayarannya saja untuk bisa dioperasikan. Tapi kemarin kan proses itu agak terhenti karena ada kasus. Jadi setelah dapat klarifikasi dari satgas, pembayaran itu dilakukan,” ungkap Nezar.

Tapi sejauh ini, sudah ada BTS 4G yang sudah dibangun, namun belum beroperasi. Jadi ditargetkan seluruh BTS 4G bulan Januari mendatang sudah bisa beroperasi semua. (IC-MT/CNN INDONESIA)


Editor :
Publisher :
Sumber :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Back to top button